#OctoberWish

Everything is never as it seems.

Bagaimana cara ibu menggendong bayi dapat menunjukkan banyak hal terkait status mental ibu. Para peneliti Inggris pada studinya menemukan bahwa ibu yang menggendong bayinya dengan tangan kanan menunjukkan tanda-tanda stres dan beresiko tinggi terkena depresi. Namun mengapa hal itu terjadi masih menjadi sebuah misteri.

Dalam penelitiannya, tim psikolog dari Durham University menanyai 79 ibu baru yang merawat dan menggendong bayinya di rumah kemudian melengkapinya dengan memberikan kuis survei mengenai status mentalnya. Peneliti menemukan, para ibu yang tidak menunjukkan gejala stres atau depresi sebanyak 86 persen menggendong bayi di lengan kiri. Sementara menggendong bayi di lengan kanan dominan pada ibu yang sedang stres, mencapai 32 persen, sedangkan sisanya ragu-ragu.

0 Response for the "Posisi Menggendong Bayi Tunjukkan Mental Ibu"

Post a Comment