#OctoberWish

Everything is never as it seems.

Bandung: Fenomena Gerhana Bulan akan terjadi, Kamis (7/9), malam ini sekitar pukul 23.00 WIB. Gerhana kali ini terbilang unik karena bisa disaksikan dengan mata telanjang di seluruh wilayah Indonesia. Keunikan ini membuat para peneliti di Observatorium Boscha, Bandung, Jawa Barat, antusias meneliti fenomena alam tersebut.

Gerhana bulan ini diperkirakan akan terjadi pada saat bulan berada pada jarak terdekat dari bumi atau dalam istilah ilmiah disebut Perigee. Sejak sore tadi, para peneliti di Boscha sudah mempersiapkan peralatan yang dibutuhkan untuk pemantauan. Gerhana bulan yang diperkirakan berlangsung mulai pukul 23.42 WIB hingga pukul 01.51 WIB ini merupakan gerhana bulan keenam sekaligus yang terakhir yang terjadi tahun ini.

0 Response for the "Gerhana Bulan"

Post a Comment